Pages

Wednesday, August 22, 2018

Tak Tertarik Jadi Maju di Pileg, Deddy Mizwar: Saya Bukan Pemburu Kekuasaan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah gagal dalam pemilihan Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar mengaku tak mau mencalonkan diri sebagai calon legislatif pada Pileg 2019.

Baca: Fuso Kembali Kampanye Hashtag di Media Sosial untuk Beasiswa untuk Anak Sopir Truk

"Kan sudah menolak, karena kan yang ngantre jadi caleg sudah banyak he-he-he," katanya saat ditemui di gala premiere Sinema Wajah Indonesia "Lubang Tikus" di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Medan Merdeka Selatan, Jakarta Selatan, Selasa (21/8/2018).

Menurut Deddy, dirinya bukanlah politikus yang haus kekuasaan.

"Masak tiba-tiba saya jadi caleg? Saya kan bukan pemburu kekuasaan. Engak bisa jadi ini terus jadi ini, jadi ini gitu, ha-ha-ha," ucap Deddy seraya terbahak.

Namun, untuk para artis peran yang mencalonkan dirinya sebagai calon legislatif, Deddy menitipkan pesan.

"Ya artis kalau khususnya artis film. Beberapa tahun ini tidak ada regulasi khususnya di bidang perfilman. Atau lima, enam tahun belakangan tidak ada tokoh film yang hadir dan memperjuangkan. Sementara film perlu diregulasi, bioskop semakin banyak, begitu pula sineas-sineasnya semakin banyak," katanya.

Sebelumnya, hasil Pilkada Jawa Barat pasangan Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi kalah dari pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul.

Let's block ads! (Why?)

kalo gak lengkang berita nya buka link di samping atau di bawah http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/22/tak-tertarik-jadi-maju-di-pileg-deddy-mizwar-saya-bukan-pemburu-kekuasaan

No comments:

Post a Comment