Pages

Monday, August 6, 2018

BKN Temukan PNS Pelaku Korupsi Terbanyak Ada di Manado

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) hingga akhir Juli 2018 telah memblokir 307 data kepegawaian Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terbukti terlibat dalam tindak pidana korupsi (tipikor).

Deputi Bidang Pengawasan dan Pegendalian Kepegawaian BKN I Nyoman Arsa mengatakan, PNS yang paling banyak terlibat tipikor berada di Sulawesi Utara, khususnya di Manado.

"Yang paling banyak dari Kantor Regional XI Manado (Sulawesi Utara)," sebutnya dalam konferensi pers di kantor BKN Pusat, Cililitan, Jakarta Timur, Senin (6/8/2018).

Nyoman menjelaskan, dari 307 PNS yang diblokir database-nya, hanya ada satu orang berasal dari pemerintah pusat, dan sisanya bekerja di lebih dari 56 instansi pemerintah daerah.

Sayangnya, pihaknya enggan membeberkan dari daerah mana saja. instansi apa dan golongan berapa PNS pelaku tipikor itu berasal.

"Instansinya yang sudah ada, dasarnya saat ini masih instansi daerah. Kami sudah memperoleh data, hanya saja kami belum berani untuk memblokir karena harus konfirmasi dengan instansinya," ujar Nyoman.

"Kita konfirmasi dulu juga kita lengkapi putusan pengadilannya. Mungkin lebih baik jangan menunjuk instansi yang penting angkanya segitu. Saya khawatir jika kami buka instansinya akan muncul penafsiran berbagai macam, padahal kami tidak ingin menjatuhkan integritasi instansi terkait," katanya.

Let's block ads! (Why?)

kalo gak lengkang berita nya buka link di samping atau di bawah http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/06/bkn-temukan-pns-pelaku-korupsi-terbanyak-ada-di-manado

No comments:

Post a Comment